Resep gulai kambing ini khusus, sebaiknya buat yang mengidap penyakit darah tinggi (hipertensi) tidak terlalu banyak makan gulai kambing ini. Meskipun ini mungkin sekedar rumor atau mitos tapi memang kenyataannya pada penderita hipertensi yang memakan masakan daging kambing, darahnya langsung naik. Daging kambing bagi beberapa orang sangat menyukainya terutama diolah dengan resep masakan Indonesia asli seperti gulai kambing ini. Dan masakan ini bagus untuk orang dengan tekanan darah rendah yang juga kebanyakan dialami para wanita Indonesia. Dan berikut ini salah satu variasi resep masakan Indonesia dari daging kambing.
Resep Gulai Kambing
Bahan
* Daging kambing (0,5 kg), potong sesuai selera.
* Kelapa (1/4 butir).
* Margarin atau bisa dengan minyak samin kira-kira 2 sendok makan.
Bumbu gulai kambing
* Bawang merah (5 biji)
* Bawah putih (3 siung)
* Cabai merah (4 buah)
* Sereh (1 batang)
* Laos (1 ruas)
* Daun jeruk purut (2 lembar)
* Air asam (2 sendok makan)
* Garam (1 sendok makan)
* Bumbu kare bubuk (1 sendok makan) cairkan dengan 1/4 gelas air, atau yang ini bila tidak ada bisa diabaikan.
Cara memasak gulai kambing
1. Buat santan dari kelapa yang telah disiapkan menjadi kira-kira 1 gelas.
2. Haluskan cabai, bawang putih dan bawang merah.
3. Geprak (memarkan) laos dan sereh.
4. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi dengan margarin, tunggu sampai tercium aroma harum.
5. Masukkan daging kambing.
6. Masukkan bumbu kare, dan aduk. Kemudian tambahkan lagi kira-kira 2 gelas air.
7. Rebus dalam api yang kecil, agar daging kambing benar-benar matang sampai dalam.
8. Tunggu sampai daging kambing kira-kira agak matang, kemudian masukkan santan dan masak terus sampai matang.
9. Disajikan dengan taburan bawang goreng, potongan saun bawang, potongan tomat dan cabai bagi yang suka diatasnya.
Nah, ternyata juga tidak terlalu susah membuat masakan ini. Dan untuk urusan rasa, ini akan tergantung dari selera masing-masing keluarga, mungkin kurang asin atau kurang manis atau biar kuahnya menjadi kuning bisa ditambahkan kunyit sebagai pewarna masakannya. Selamat mencoba resep gulai kambing ini, semoga keluarga anda akan menyukainya.