Bunda setelah saya memberikan resep onde onde yang biasa kita makan, sekarang saya akan memberikan farian dari onde onde, yaitu onde onde ketawa. Beda dari onde onde biasanya adalah onde onde ini tidak ada isiannya, dan rasa yang dominan adalah rasa manis dan renyah, jadi bunda yang pastinya si kecil pasti akan suka dengan resep ini.
Bahan membuat Onde onde Ketawa :
- 500 gr tepung terigu, protein rendah
- 50 gr margarin
- 1 sendok teh, baking powder
- 150 gr gula pasir
- 1 sendok teh, vanily
- 4 butir telur
- 1 liter minyak goreng
- 100 gr wijen putih
- 500 ml air
Cara Membuat Onde onde Ketawa :
- Campur tepung terigu dan baking powder, aduk rata sisihkan.
- Kocok mentega dan gula pasir hingga lembut, masukkan telur satu persatu sambil terus di kocok dengan mixer hingga mengembang.
- Tuang terigu ke dalam adonan telur, aduk perlahan sampai adonan bisa di pulung.
- Bentu bulat seperti bola pingpong, celupkan sebentar ke dalam air lalu gulingkan di atas wijen putih.
- Goreng dalam wajan dengan minyak banyak dan api sedang hingga mekar dan berwarna merah kecoklatan.
- Angkat, tiriskan lalu simpan dalam toples kedap udara.