Rawon memang merupakan masakan tradisional dari Indonesia. Rawon menjadi masakan favorit di Indonesia. Banyak yang menggunakan rawon sebagai lahan bisnis dengan berjualan rawon. Dan yang sangat santer saat ini adalah rawon setan, modifikasi rawon dengan rasa yang sangat pedas dan menjadi masakan favorit paling banyak dicari saat ini.
Bagi bunda yang ingin membuat masakan khas Indonesia ini (RAWON), bunda bisa melihat resep dibawah ini dan semoga bunda berhasil membuat rawon yang enak dan lezat disukai oleh seluruh keluarga anda.
Bahan Membuat Rawon :
- 300 gram daging sapi yang agak berlemak
- 4 lembar daun jeruk
- taoge pendek (kecambah pendek) yang masih muda
- 1 batang serai dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lengkuas dan laos yang dimemarkan
- 6 gelas air
- garam dan merica secukupnya
- 2 Siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 5 kluwek ambil isinya
- 4 butir kemiri
- 2 buah cabai merah
Cara Membuat Rawon yang enak dan lezat :
- Potong daging menjadi kotak kotak kecil.
- Panaskan minyak dan masukka bumbu yang telah dihaluskan bersama daun salam, serai, lengkuas dan daun jeruk. Tambahkan garam dan merica secukupnya.
- Panaskan air 6 gelas ke dalam panci, lalu masukkan bumbu yang telah di masak kedalam panci.
- Masukka daging kedalam panci bumbu, dan masak sampai daging empuk dan bumbu meresap.
- Hidangkan bersama nasi hangat, tauge dan bila anda suka pedas, tambahkan sambal, dan juga kerupuk udang untuk menambah citarasa.