500 gr daging sapi, dipotong bentuk dadu
700 ml santan kental dari 1 buah kelapa
600 ml air
2 batang seledri, diiris halus
1 batang daun bawang diiris halus
3 sdm bawang goreng
3 sdm minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar, disangrai
1 sdt merica
1 sdm garam
3 cm jahe
5 butir kemiri
Bumbu Lainnya:
2 lembar daun salam
1 batang serai, ditumbuk
2 buah tomat, iris menjadi 6 bagian
1 buah jeruk nipis, peras dan ambil air jeruknya
Cara Membuat:
1. Semua bumbu halus dihaluskan, lalu tumis hingga harum
2. Tambahkan serai dan daun salam
3. Tumis hingga bumbu halus matang
4. Masukkan daging sapi, aduk hingga daging sapi berubah warna
5. Tuangkan air, masaklah hingga daging sapi setengah matang
6. Tambahkan santan kental kelapa, masak hingga daging empuk
7. Masukkan tomat dan air jeruk nipis, aduk sebentar lalu angkat
8. Sajikan dengan taburan daun bawang, seledri dan bawang goreng
nah biar lebih asik lagi makannya tambahin sambal favorite Anda